Penrem 044/Gapo 9 DESEMBER 2020
Yonif 141/AYJP berkerja sama dengan PMI Muara Enim menggelar kegiatan bakti sosial donor darah dalam rangka menyambut hari juang TNI 2020 berlangsung di Kantor PMI Muara Enim ,Rabu (9/12/2020).
Kegiatan tersebut dihadiri Ka Korum Yonif 141/AYJP Letnan Satu Inf Yudhi Ramanda, Pasi 1/Intel Yonif 141/AYJP, Anggota Yonif 141/AYJP, PMI, Warga Muara Enim.
“Kegiatan Baksos donor darah sebagai wujud kepedulian TNI dalam mendukung program kemanusiaan”.
Ka Korum Yonif 141/AYJP menambahkan, di tengah pandemi COVID-19, pelaksanaan kegiatan Baksos donor darah tetap menerapkan protokol kesehatan. mulai dari awal datang hingga waktu pelaksanaan pengambilan darah.
“Kegiatan Bakti Sosial dan donor darah ini dilaksanakan dengan tetap mempedomani protokol kesehatan agar mencegah penyebaran COVID-19 di lingkungan,”ujarnya.
Selamat Hari Juang Kartika karena TNI adalah bagian dari Rakyat sebagaimana slogan kita Bersama Rakyat TNI Kuat dan tetap semangat.
Leave a Reply