Penrem 044/Gapo, 9 Oktober 2019
Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa memanggil Pangdam se-Indonesia dan para komandan Korem ke Mabes TNI AD. Sejumlah agenda menjadi pembahasan salah satunya rencana demo jelang pelantikan Presiden.Kasad mengatakan, dari pertemuan tersebut diketahui bahwa situasi keamanan untuk satu atau dua minggu ke depan di semua wilayah Indonesia terbilang kondusif.
“Jadi secara umum perkembangan di wilayah itu sebetulnya sudah sangat sangat baik. Yang menonjol dari kesimpulan kami hanya dua, yaitu tentang rencana demonstrasi, tetapi rencana demonstrasi itu pun tidak terlihat, paling tidak sampai dengan hari ini tidak terlihat di semua wilayah,” ungkap Kasad di Mabesad, Jakarta, Rabu (9/10).Kasad melanjutkan, saat ini pihaknya telah menginventarisir sejumlah informasi terkait rencana demonstrasi berikut ragam potensi ancaman keamanan di sejumlah wilayah. Namun ia memastikan itu hanya mencakup sebagian kecil wilayah Indonesia.
“Ada beberapa daerah yang secara faktual memang sudah mendapatkan info tentang tanggal pelaksanaan demonstrasi maupun tempatnya. Tapi itu sangat sedikit sekali, saya tidak menyebutkan di mananya, tapi mayoritas belum ada rencana yang terucap maupun tertulis,” katanya.Selain membahas situasi keamanan, mantan Pangkostrad itu juga mengevaluasi penanganan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di sejumlah wilayah di Indonesia dalam pertemuan itu. Ia menyebut TNI telah menurunkan kekuatan penuh untuk menanggulangi karhutla di berbagai daerah.
“Semua sudah bekerja keras untuk berusaha menangani, memadamkan sebisa mereka dengan bekerja sama dengan semua instansi, lihat sektornya dalam hal ini BNPB, kita semua para Panglima Kodam para komandan Korem semuanya membantu all out,” kata Kasad.Menurut mantan Pangdam Tanjung Pura itu, dua isu di atas menjadi perhatian pihaknya saat ini. Terlebih terkait stabilitas keamanan jelang pelantikan. Ia menyebut pihaknya akan terus saling berkoordinasi untuk memastikan situasi dalam satu hingga tiga minggu ke depan tetap kondusif.“Kami sampaikan apa yang harus dilakukan oleh jajaran Angkatan Darat dalam menghadapi event-event besar 1, 2, 3, minggu ke depan,” pungkasnya.
Leave a Reply